CyanogenMod Berhenti. Apa Penyebabnya?

Siapa yang tidak kenal dengan CyanogenMod? CyanogenMod merupakan salah satu operasional system Android modifikasi yang diawal kemunculannya cukup menggugah hati dan mata para pecinta Android, khusunya untuk mereka yang hobi mengotak-atik system Android.


Kini perusahaan yang bergerak dalam bidang modifikasi system Android ini harus berhenti karena tidak mampu untuk mempertahankan layanannya mereka entah apa yang membuat mereka tidak mampu berkembang tapi setelah melewati bulan-bulan yang berat, mereka mulai memecat beberapa karyawan mereka.

Seperti dikutip dari blog CyanogenMod sendiri "Sebagai bagian dari konsolidasi Cyanogen yang sedang berlangsung, semua layanan dan yang didukung Cyanogen akan dihentikan pada 31 Desember 2016,"

"Adapun proyek open source dan source code masih akan tersedia bagi siapa saja yang ingin membangun CyanogenMod secara personal," sambungnya.

Dikutip lagi dari Android Central, Minggu (25/12/2016), pada dasarnya ini berarti perangkat yang menjalankan OS Cyanogen tidak akan lagi menerima update, dan sepenuhnya bergantung pada komunitas yang dikendalikan CyanogenMod ROM untuk pengembangan lebih lanjut.

Mengenang kembali Cyanogen, OS ini mendapatkan momentumnya ketika menggandeng OnePlus di handset OnePlus One. Selanjutnya, Cyanogen membuat kesepakatan eksklusif dengan manufaktur asal India Micromax. 

Eksklusivitas itu kemudian berakhir awal tahun ini, dan Cyanogen mengincar kerjasama dengan Lenovo ZUK Z1. Sayangnya, kerjasama dengan Lenovo tidak berjalan mulus. ZUK Z1 tidak pernah mendapatkan update apapun.

Comments

Popular posts from this blog

Cara Menjadikan Laptop atau HP Android Sebagai Hotspot Wifi

Cara Cepat Menonaktifkan Akun Facebook Untuk Sementara Atau Selamanya

Daftar Social Bookmarking Dofollow Terbaik 2018/2019 dengan Pagerank Tinggi